Selain Komentar Jerinx SID yang Dinilai Keras, Ini Alasan Lain Tidak Suka dengan Koster 2 Periode!

- 17 April 2024, 14:41 WIB
Wayan Koster dan jejak pendapat yang dibuat akun instagram Jeg Bali
Wayan Koster dan jejak pendapat yang dibuat akun instagram Jeg Bali /balipikiran-rakyat.com/kolase instagram/

Bali.pikiran-rakyat.com – Selain komentar pentoan Band SID, Gede Ary Astina alias Jerinx, terdapat pula alasan lain tidak suka dengan Wayan Koster 2 periode.

Ungkapan alasan tidak suka dengan Koster tersebut dikutip dari jajak pendapat yang diunggah akun instagram @jeg.bali.

Ungahan dengan kalimat “Apa yang membuat semeton tidak setuju koster dua periode???” mendapat komentar dari Jerinx SID yang justru dinilai keras.

Baca Juga: Dukungan untuk Giri Prasta Menganggu Koster? Suami Bunda Putri Tegas Jawab Begini!

Selain pengebug dram SID, netizen lainnya juga memberikan komentar dalam unggahan dengan caption:

Yang anti koster mana suaranya ??? Tulis di kolom komentar apa yg membuat kalian tidak setuju koster dua periode” itu.

Meski banyak yang menuliskan kalimat tidak setuju dengan Koster dua periode, namun ada pula yang berkomentar lain.

Baca Juga: Apa yang Membuat Semeton Tidak Setuju Koster 2 Periode, Jawaban Jerinx SID Dinilai Keras!

Karena dalam kepimpinan Wayan Koster sebagai Gubernur bali 2018-2023, masih banyak deretan prestasi yang gemilang.

Netizen dengan akun instagram @gede_mikel menyebut dua momen yang membuat Koster tidak disenangi oleh masyarakat.

Pertama, kala Covid-19 dan Piala Dunia U20 dibatalkan.

Mih liunan be pasti sing demen jak Pak Wayan. 1. Pas covid, 2. Piala Dunia cancel,” katanya.

Baca Juga: Dibuka Per April 2024: Begini Larangan Saat Mendaki di Gunung Rinjani Lombok, Bahaya Menanti Jika Dilanggar

Namun demikian, tulis dia masih ada yang baik dalam kepemimpinan Koster – Ace dalam kurun waktu lima tahun.

"Harus ne tetep ade luung ne:

1. Dalam 5 tahun periode, minus 2thun covid nu ade pembangunan di Bali.

2. Men mulih ke buleleng pastine mase ngelewatin short cut.

3. Men nak di klungkung liu ne maan pis pembebasan lahan (art Center)

4. Ne Tangkil ke Besakih juga sudah melihat penataan.

5. Masyrakat Besakih. Maan pis pembebasan lahan daerah pura.

6. Ne di Jembrana juga, perbaikan jalan lintas provinsi.

7. Ulian covid sebenarne APBD bali enduk, Tp nu Ade pembangunan.

Men nepuk data compare jak emosional mule keweh." Demikian tulis @gede_mikel.

Baca Juga: Kerena Ini Koster Yakin Dapat Rekomendasi, Meski Dukungan ke Giri Prasta Menguat

Sesuai judul jejak pendapat @jeg.bali, banyak yang mencurahkan kata hati berupa tulisan kenapa ia tidak suka dengan kepemimpinan Koster untuk 2 periode.

Netizen dengan akun @gungwikdavista misalnya. Dia menuliskan dalam periode pertama ia merasa tidak memiliki gubernur.

Ngelah gubernur care merase sing ngelah to gen intine min. Rahayu,” tulisnya.

Baca Juga: Sudah Tahu Sejarah Pura Tanah Lot! Berkaitan dengan Kedatangan Tokoh dari Jawa ke Bali

Cuma himbauan, nyejer pejati, ngae nasi wong wong an, kopi campur arak terus med pragat ppkm dogen,” kata @idaayupd.

Selian dua komentar itu komentar lainnya menyoroti perihal pendidikan dan program pemberdayaan petani yang dinilai kurang.

“Kurang mendukung pendidikan..buktinya sekolah Bali Mandara di hapus...tdknl ada program memperdayaaan petani dan mempertahankan lahan pertanian di bali , hanya mrmbangun proyek2 sensasi saja, petani semakin miskin,” kata @darsanawijaya.

Baca Juga: Apa yang Membuat Semeton Tidak Setuju Koster 2 Periode, Jawaban Jerinx SID Dinilai Keras!

“Tidak mendengar aspirasi rakyat, minim jiwa sosial, lebih bnyak himbauan,” kata @c.kurniawan.

Demikian beberapa komentar dilansir dari Instagram @jeg.bali yang sekiranya dapat menjadi pertimbangan Wayan Koster dan tim bila maju ke Pilgub untuk periode kedua. ***

 

Editor: Nyoman Askara

Sumber: Instagram @jeg.bali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah