Bek Sayap NEC Nijmegen Urung Bela Timnas Indonesia Lawan Tanzania

- 1 Juni 2024, 20:36 WIB
Calon pemain Indonesia Calvin Verdonk saat mengikuti latihan bersama timnas Indonesia di Stadion Madya Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Jumat pagi (31/5/2024).
Calon pemain Indonesia Calvin Verdonk saat mengikuti latihan bersama timnas Indonesia di Stadion Madya Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Jumat pagi (31/5/2024). /ANTARA/Zaro Ezza Syachniar/

Bali.pikiran.rakyat.com - Timnas Indonesia tak akan diperkuat bek sayap NEC Nijmegen Calvin Verdonk saat melawan Tanzania di laga ujicoba, Minggu (2/6) pukul 16.00 WIB.

Hal itu dipastikan oleh pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong. 

Bek sayap yang harganya menurut transfermarkt sebesar Rp43 miliar itu belum resmi menjadi warga negara Indonesia. 

Baca Juga: Lawan Tanzania, FIX Pemain Kelahiran Spanyol Seharga Rp13 Miliar Bisa Dimainkan Shin Tae Yong

Sebab, paspor Indonesia miliknya belum turun atau masih dalam proses.

Meski demikian, sang pemain saat ini sudah bergabung dalam pemusatan latihan sejak Jumat (31/5).

"Calvin (Verdonk) tidak bisa bermain (melawan Tanzania) karena belum dapat paspor (Indonesia)," ujar Shin Tae-yong.

Baca Juga: Shin Tae Yong Incar Kembalikan Fisik Pemain Timnas Indonesia saat Lawan Tanzania

Calvin Verdonk merupakan bek kiri kelahiran Belanda yang sedang menjalani proses naturalisasi.

Dia merupakan bek yang tampil cukup sering untuk timnya.

Halaman:

Editor: Imam Reza


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah