Diungkap Lolak, Koster Juga Pernah Tebar Baliho

- 23 April 2024, 09:00 WIB
Ketua DPD Partai Hanura Bali, Kadek 'Lolak' Arimbawa (dua dari kanan) dan Ketua DPC Partai Hanura Badung
Ketua DPD Partai Hanura Bali, Kadek 'Lolak' Arimbawa (dua dari kanan) dan Ketua DPC Partai Hanura Badung /Istimewa

Bali.pikiran-rakyat.com - Ramainya baliho dukungan untuk Bupati Badung Nyoman Giri Prasta maju dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Bali 2024, ternyata bukan strategi baru di kalangan politisi PDI Perjuangan.

Jauh hari sebelumnya, Wayan Koster juga pernah melakukan aksi tebar baliho untuk mengetahui respons masyarakat.

Hal itu diungkap oleh Ketua DPD Hanura Bali Pendiri Yayasan Kesenian Bali Ketua Yowana Tangkas Kori Agung Bali Anggota DPD RI 2009-2019, I Kadek "Lolak" Arimbawa dalam Podcast Jeg Bali yang dikutip Bali.pikiran-rakyat.com, Selasa 23 April 2024.

Baca Juga: Homestay Murtini, Menginap dengan View 180° Terbaik Gunung Kerinci

Baca Juga: Warung Seblang Singojuruh, Tempat Syahdu dan Instagramable dengan Hidangan Khas Osing

Ungkap Lolak, pemasangan baliho itu memang atas permintaan dari Koster. "Saya kasih cerita zaman dulu ya, 2014 wakgu Pilgub.

Mangku Pastika kan periode kedua. Waktu itu saya kan dibilang seperti kakak adik dengan Pak Wayan (Koster). Ada niat beliau untuk maju saat itu," paparnya.

"Saya yang pertamakali membuat spanduk 200 biji. Di telepon sama Pak Yan, coba mainkan bagaimana respons masyarakat sebelum rekomendasi turun," imbuhnya.

Baca Juga: Adu Kuat! Koster Dekat dengan Prananda, Mega Dekat dengan Giri Prasta

Halaman:

Editor: Pratama


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah