Netizen Tak Percaya Rumput GBK Sudah Hijau Lagi, Trauma Saat Laga Timnas Indonesia vs Vietnam

- 31 Mei 2024, 15:19 WIB
Netizen Tak Percaya Jika Rumput GBK Sudah Hijau Lagi, Trauma Saat Laga Timnas Indonesia vs Vietnam
Netizen Tak Percaya Jika Rumput GBK Sudah Hijau Lagi, Trauma Saat Laga Timnas Indonesia vs Vietnam /


Bali.Pikiran-Rakyat.com- Rumput stadioan Gelora Bung Karno (GBK) yang bakal menjadi tempat laga Timnas Indonesia vs Irak kembali menjadi sorotan.

Bahkan saat pihak pengelola stadion GBK mengunggah kondisi terkini rumput GBK yang terlihat hijau mayoritas netizen tidak percaya.

Netizen seolah trauma dengan kejadian sebelumnya saat pengelola menyebut jika rumput sudah kembali baik namun saat laga melawan Vietnam rumput terlihat rusak.

Baca Juga: Baru! Cafe Pon, Kafe Estetik dengan Menu Cake Bertema Korean Minimalis di Denpasar

Baca Juga: Media Vietnam Turut Soroti Aksi Elkan Baggot, Sebut Ada Rencana Akhiri Hubungan dengan Timnas Indonesia

Karena itu saat pengelola mengunggah kondisi rumput GBK terbaru pada Kamis kemarin, banyak netizen yang tidak percaya.

"Kabar Terbaru dari Stadion Utama GBK (SUGBK). Hi GBK People, melihat tingginya antusiasme masyarakat terhadap pertandingan Timnas Sepak Bola Indonesia, kami mau update perkembangan kondisi rumput lapangan SUGBK saat ini (Kamis, 30/5). Pertumbuhan rumput masih akan terus ber-progress," demikian unggahan pengelola seperti yang terlihat dari akun instagram resmi GBK yang sudah centang biru @love_gbk.

"Perawatan rumput lapangan sepak bola di SUGBK kami lakukan dengan standar tertinggi. GBK akan terus mengerahkan usaha maksimal untuk memastikan rumput tetap dalam kondisi terbaik pada saat pertandingan. Terima kasih atas atensi, dukungan dan kesabaran," jelas pernyataan tersebut.

Baca Juga: Gacor di Amerika, Pemain Naturalisasi Asal Belanda Tak Dipanggil Timnas Indonesia, Singgung Soal Penyesalan

Baca Juga: Intip Program Wayan Suyasa Bila Dipercaya Menjadi Bupati Badung, PAD Badung Menjadi Rp12 T Salah Satunya

Halaman:

Editor: Mifta Putra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah