Keindahan Pura Gunung Kawi Sebatu, Wisata Sejarah dan Spiritual di Tegallalang Bali

- 28 Juni 2024, 08:06 WIB
Keindahan Pura Gunung Kawi Sebatu, Wisata Sejarah dan Spiritual di Tegallalang Bali
Keindahan Pura Gunung Kawi Sebatu, Wisata Sejarah dan Spiritual di Tegallalang Bali /

Bali.pikiran-rakyat.com - Terletak di Desa Sebatu, Kecamatan Tegallalang, Kabupaten Gianyar, Bali, Pura Gunung Kawi Sebatu adalah sebuah kompleks pemakaman dan pura yang berasal dari abad ke-11.

Tempat ini dikenal dengan sepuluh candi batu yang diukir di ceruk tebing, menciptakan pemandangan yang menakjubkan dan bernuansa spiritual.

Dengan tiket masuk seharga Rp30 ribu, pengunjung dapat menikmati keindahan dan ketenangan yang ditawarkan oleh situs bersejarah ini.

Baca Juga: Update Pembangunan Tempat TC Timnas Indonesia di IKN

Pura Gunung Kawi Sebatu buka setiap hari dari pukul 08.00 hingga 18.00. Saat berkunjung, wisatawan diwajibkan mengenakan kamben atau sarung adat Bali, yang sudah disediakan di depan loket pembelian tiket.

Selain menikmati keindahan arsitektur puranya, pengunjung juga dapat melakukan ritual melukat, yaitu ritual pembersihan diri secara spiritual.

Kolam melukat yang tersedia di pura ini sangat bagus, dikelilingi oleh suasana asri dan tenang, menjadikannya tempat yang sempurna untuk mencari ketenangan dan kedamaian.

Baca Juga: Menikmati Keindahan Pantai Penimbangan Barat, Spot Terbaik Lihat Sunset di Buleleng Bali

Area pura yang menghijau dengan pemandangan pepohonan memberikan suasana sejuk dan nyaman.

Terdapat juga kolam ikan di dalam kompleks pura, yang menambah daya tarik tempat ini.

Halaman:

Editor: Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah